Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lomba Menulis Puisi Perayaan Cinta

Hi apa kabar? kali ini kembali lagi dengan informasi lomba menulis puisi terbaru di tahun 2016 ini. Lomba ini diselenggarakan oleh Poetry Prairie sebagai alternatif ruang kreasi para penulis puisi. Lomba penulisan puisi di bulan Maret ini mengangkat tema "Perayaan Cinta". Tentunya tema ini sangat familiar bukan buat sobat-sobat semua? Tanpa berlama-lama, mari simak ketentuan dan cara pengirimannya di bawah ini.

Lomba Menulis Puisi Perayaan Cinta

Deadline lomba: 31 Maret 2016

Ketentuan Puisi
  • Puisi harus literer, menggugah hati dan bermakna. Kreatifitas, keunikan dan bentuk puisi dipersilakan untuk dikembangkan seluas-luasnya.
  • Boleh menggunakan Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris, sesuai kaidah bahasa dan tanda baca yang tepat serta penulisan tidak boleh disingkat-singkat.
  • Puisi adalah karya sendiri, bukan jiplakan, bukan terjemahan, belum pernah diterbitkan di media massa atau dibukukan (puisi yang pernah dipublikasikan di personal blog atau personal socmed dipersilakan untuk diikutsertakan).
  • Puisi tidak sedang diikutsertakan dalam event lain dalam waktu bersamaan.
  • Setiap puisi yang masuk akan diseleksi terlebih dahulu sesuai kriteria yang kami cari.
Cara Pengiriman
  • Puisi dikirim melalui email ke: poetryprairie@yahoo.com sebagai attachment dengan subject: Poetry Prairie Lite – Nama Penulis
  • 1 orang maksimal boleh mengirimkan 1 puisi terbaiknya (maksimal 2 halaman A4)
  • Puisi diketik dalam file Word dengan format .doc/.docx (bukan .rtf / .jpg / .pdf)
  • Font Times New Roman 12, spasi 1
  • Di bawah masing-masing puisi wajib mencantumkan biodata narasi atau alasan kenapa kamu suka menulis puisi, maksimal 50 kata yang akan ditampilkan secara publik. Apabila dikehendaki dapat pula menampilkan foto diri. (Apabila ingin menggunakan nama pena, harap tetap mencantumkan nama asli untuk keperluan editorial).
  • Naskah puisi dan biodata dijadikan satu file. Beri nama file: PPL – Nama Penulis.
  • Email yang dikirim akan mendapat balasan sebagai tanda puisimu sudah masuk proses penilaian.
Hadiah
  • Puisi terbaik mendapatkan hadiah senilai Rp 100.000,- dari Poetry Prairie.
  • Puisi yang terpilih pada masing-masing tema akan ditampilkan di website dan dibuat menjadi e-book.
Ok, itulah info penulisan puisi "Perayaan Cinta" dari Poetry Prairie. Jangan lupa ikuti terus info lomba puisi dari Poetry Prairie untuk edisi berikutnya dengan tema berbeda.

Ratusan lomba lainnya: Kumpulan Info Lomba Menulis, Foto dan Blog 2016.

2 komentar untuk "Lomba Menulis Puisi Perayaan Cinta"